Combo Command, accessory unik dalam sejarah tales akhirnya muncul kembali lewat Tales of Hearts R. Accessory ini memungkinkan untuk player mengeksekusi arte dengan tombol set seperti layaknya game fighting. Contoh bisa dilihat di gambar berikut yang menunjukkan bagaimana arte [Kairenjin] Shing dapat digunakan menggunakan accessory ini.
Pertama kali muncul di Phantasia, accessory ini memiliki keunggulan tidak membatasi berapa jumlah arte yang bisa digunakan dalam battle karena dengan menggunakan accessory ini, arte tidak dieksekusi lewat shortcut button yang terbatas seperti game tales pada umumnya. Namun kekurangannya, bisa dipastikan stamina gamer bakal lebih cepat kekuras ketimbang menggunakan shortcut button biasa. Dan bisa dipastikan umur D-pad konsol bisa lebih cepat berkurang.
Tales of Hearts R akan dirilis pada tanggal 7 Maret di Jepang
source: gematsu
source: gematsu
Tidak ada komentar:
Posting Komentar